Bintaro semakin lama semakin berkembang, hal ini terbukti dari semakin banyaknya bisnis kuliner yang buka disana, salah satunya Lot 9. Nama tempat ini diambil dari lokasinya yang berada di kawasan Sektor 9, supaya lebih mudah diingat. Konsepnya resto keluarga dengan desain interior bertema industrial dan modern. Areanya cukup luas, kapasitas tempat duduk bisa menampung hingga 100 orang, indoor dan outdoor yang ditumbuhi dengan rerumputan hijau dan pohon yang rindang. Menu makanan yg menjadi favorit diantaranya singkong goreng dengan sambal roa, yaitu perpaduan antara cemilan sederhana, singkong yang digoreng garing, lalu disiram dengan sambal roa khas Sulawesi atau bisa juga salad mangga kecombrang yang spesial segarnya. Dari menu ala carte banyak pilihannya tapi yang menjadi favorit diantaranya iga bakar madu yang manis pedas, lalu ada gurame goreng bumbu rujak, ikan yang biasa dimasak asam manis, digoreng atau dibakar ini bisa dimodifikasi dengan bumbu rujak yang manis pedas, tekstur dan rasa dari daging ikan gurame ini paling cocok bila disandingkan dengan bumbu rujak. Dari menu dessert kita pilih dua minuman segar tradisional yaitu es buah dan es teler.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar