Fez by Aphrodite yang merupakan salah satu bagian dari tempat tujuan kuliner yang berlokasi di Kemang ini bisa menjadi alternatif pilihan bagi anda dan keluarga dalam melewati akhir pekan yang spesial. Dengan konsep desain memadukan antara musik, olahraga dan kuliner, tempat ini dibagi menjadi dua lantai dimana lantai pertama didekor dengan hiasan dinding yang kental dengan olah raga rugby sementara lantai basement sangat bernuansa musik dengan adanya stage untuk live band. Kapasitas tempat duduk bisa menampung hingga 200 orang, dengan fasilitas free wifi, TV screen, pool table, dart board, dll. Konsep makanannya sendiri lebih kepada menu-menu internasional yang sudah dikenal. Menu andalan yang direkomendasikan antara lain asian chicken salad, Singapore laksa, sausage roll, banana pancake, brownies ice cream, bloody strawberry, dan frozen margarita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar