Keanekaragaman kuliner Nusantara tidak akan pernah bisa habis untuk kita gali dan nikmati, karena kita tahu setiap daerah memiliki keunikan yang berbeda-beda. Salah satu wilayah yang memiliki kuliner khas, khususnya dengan makanan lautnya, adalah Makassar. Ciri khas yang paling menonjol dari makanan Makassar adalah rasa yang asam dan pedas. Puang Oca sebagai salah satu restaurant Makassar yang ada di Jakarta, juga memiliki keunikan tersendiri. Dengan konsep desain minimalis, restaurant ini terbagi menjadi tiga area, yaitu dining area, VIP rooms, dan smoking area. Kapasitas tempat duduk bisa menampung hingga 160 orang, dengan fasilitas free wifi, parkir yang luas, live music, dan karaoke di tiap ruangan VIP. Menu- menu andalannya antara lain sup palu mara, kepiting asap, kangkung belacan, udang balado petai, tahu pong isi, lumpia kepiting, biji salak, burger pisang, dll. Buka mulai pukul 11.00 pagi hingga 10.00 malam.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar