Walaupun namanya sudah dikenal dikalangan pecinta dessert dan kopi, namun saya masih ingin memberikan informasi mengenai makanan lain yang disajikan di tempat ini, terutama untuk makanan beratnya, seperti pasta, nasi goreng , steak sampai kepada snack-snacknya yang yummy. Sebagai outlet terbaru dari ke sepuluh outlet yg tersebar di Indonesia, Bakerzin yang berlokasi di Serpong ini memiliki nuansa yang berbeda. Lokasi yang berada di area lobby luar membuat Bakerzin mudah terlihat dan strategis, ditambah dengan adanya tambahan dapur pembuatan roti yang menyajikan aneka pilihan roti yang fresh setiap hari. Kapasitas tempat duduk yang mencapai 60 seats dan desain yang homy, membuat betah para costumer, plus free wi-fi dan smoking area. Range harga makanan mulai dari 20.000 - 180.000,- rupiah dan buka setiap hari mulai pukup 10 pagi hingga jam 12 malam.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar